Lakukan 4 Hal Ini Agar Hidup Lebih Sehat

canselam.com - Kesehatan merupakan su atu kenikmatan yang sangat luar biasa, Namun tak jarang banyak orang mengabaikannya dan melakukan gaya hidup yang tidak sehat, sehinngga berdapampak buruk terhadap kesehatannya sendiri, dan pada saat sudah sakit baru sadar betapa nikmatnya memiliki tubuh yang sehat.


Lakukan 4 Hal Ini Agar Hidup Lebih Sehat


Nah, bila Anda tidak ingin menyesalinya, akibat keteledoran dalam menjaga kesehatan, maka mulai sekarang Anda harus membiasaakan untuk hidup sehat. Lakukan aktivitas - aktifitas rutin untuk menjaga kesehatan tubuh. Diantara empat aktivitas rutin yang dapat Anda lakukan pada pagi hari. Apasajakah itu?



Mimun Air Putih


Minum air putih merupakan salah satu yang dianjurkan pada saat pagi hari, terutama pada saat bangun tudur. karena pada saat bangun tidur tubuh banyak kehilangan cairan yang menyebabkan dehidrasi. Dengan minum Air putih pada pagi hari dapat meningkatkan metabolisme dan membantu mengeluarkan racun dalam tubuh. selain itu minum air putih membantu dalam memproduksi sel-sel darah merah lebih cepat, sehingga Anda menjadi lebih berenergi dalam menjalankan aktivitas sepanjang hari.

Sarapan


Sarapan pada pagi hari sangatlah penting, karena hal ini dapat menjaga kesehatan tubuh. Selain sebagai asupan energi untuk memulai aktivitas pada pagi hari, dengan sarapan pagi juga sangat baik untuk mejaga otak agar bekerja secara maksimal dalam berkosentrasi dan berfikir. Selain itu saparapan pagi dalam menetralisir asam lambung dan juga mengontrol berat badan.

Olahraga Ringan


Pada pagi juga merupakan waktu yang tepat untuk melakukan olahraga, yang dapat memberi manfaat untuk kesehatan tubuh. Anda dapat melakukan olahraga selama 10-15 menit dengan gerakan sederhana. Meski hanya olahraga ringan namun dapat memberi manfaat yang signifikan seperti membuat tubuh menjadi lebih bertenaga, melatih konsentrasi dan sangat baik untuk metabolisme tubuh.

Menyapa Keluarga


Pada pukul 7-9 merupakan waktu yang baik untuk meningkatkan hubungan dengan seseorang. Menurut ahli saraf dari Rockefeller University, Ilia Karatsoreos, PhD, rentang waktu hormon cinta pada level tinggi. Ini adalah waktu yang tepat untuk mempererat hubungan dengan orang-orang yang paling penting dalam hidup. Luangkanlah waktu pada pagi hari bersama orang tercinta sebelum memulai aktivitas seharian.

Demikianlah 4 hal yang dapat membuat tubuh menjadi sehat, sangat mudah bukan, mari kita terapkan.

Sumber: Bacailmu.com

 

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Lakukan 4 Hal Ini Agar Hidup Lebih Sehat