9 Khasiat dan Manfaat Buah Durian Bagi Kesehatan Tubuh



Khasiat dan Manfaat buah durian bagi kesehatan tubuh - Durian merupakan buah tropis yang cukup terkenal di dunia. Harga buah durian cukup mahal bila tidak pada musim durian, akan tetapi di Indonesia banyak wisata yang dapat dikunungi untuk menikmati buah durian dengan  harga terjnagkau. Durian Indonesia tidak kalah dengan durian bangkok. misal durian medan yang mempunyai kulit tebal dan rasanya yang legit. Bila Anda penceita durian, Anda harud tahu manfaat buah durian bagi tubuh dan kecantikan. Berikut manfaat buah durian bagi kesehatan tubuh seperti yang dilansir dari vemale.com.

Khasiat dan Manfaat buah durian bagi kesehatan tubuh

1. Mencegah sembelit
Durian mengandung serat sebanyak 37%, maka buah durian dapat mencegah sembelit dan melancarkan pencernaan. Serat dalam buah durian mampu menyerap air sehingga buang air besar lebih lancar.

2. Mencegah Anemia
Durian mengandung zat besi. Zat besi bermanfaat untuk mencegah anemia. Kandungan folat dalam buah durian ini dapat meningkatkan produksi sel darah merah sehingga dapat mencegah anemia.

3. Meningkatkan kesehatan kulit
Durian mengandung viamin C yang bermanfaat untuk kecantikan  dan kesehatan kulit, vitamin C membantu tubuh untuk meningkatkan produksi kolagen. Kolagen berfungsi untuk membantu regenerasi kulit dan membuat kulit lebuh segar dan kenyal.

4. Menjaga kesehatan tulang
Buah durian mengandung potasium. Potasium merupakan zat yang baik untuk kesehatan tulang. Jadi bukan hanya kalsium yang berperan menjaga kesehatan tulang akan tetapi potasium juga berperan dalam menjaga kesehatan tulang.

5. Menjaga gula darah
Durian mempunyai rasa yang manis, akan tetapi buah durian juga mengandung mangan yang dapat mengontrol gula dalam darah agar tetap stabil.

6. Menjaga fungsi kelenjar thyroid

Buah durian mengandung tembaga. Tembaga mempuyai peran yang sama dengan yodium yakni menjaga kesehatan kelenja thyroid. Durian juga mencukupi kebutuhan nutrisi tubuh atas tembaga.

7. Mengenyangkan
Buah durian mengandung Vitamin B. Vitamin B dapat membuat Anda menjadi kenyang lebih lama dan dapat mengendalikan nafsu makan dan porsi makan.

8. Membantu mengenyahkan migrain
Vitamin B juga dapat Membantu Anda mengatasi migrain.


9. Membantu terbentuknya formasi tulang dan gigi
Buah durian mengandung fosfor yang baik untuk pertumbuahan tulang dan gigi, fosfor juga berperan dalam menjaga kepadatan tulang.

Demikianlah Khasiat dan Manfaat Buah Durian Bagi Kesehatan Tubuh, jadi jangan ragau untuk mengonsumsi buah ini, tapi ingat jangan berlebihan.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : 9 Khasiat dan Manfaat Buah Durian Bagi Kesehatan Tubuh