Manfaat Jus Tomat Untuk Kesehatan


بسم الله الرحمن الرحيم


Assalamu ‘alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Manfaat Jus Tomat Untuk Kesehatan - Tomat merukapan buah dan sayur yang telah dikenal mempunyai manfaat untuk kesehatan. Tomat mudah untuk didapatkan di mana saja dan ini salah satu alasan sayuran atau buah ini wajib dikonsumsi jika ingin tetap sehat. Seperti halnya mengonsumsi buah tomat bisa dimakan langsung atau dibuat jus dan berikut manfaat dari mengonsumsi tomat seperti yang dilansir oleh Boldsky (08/01).



Manfaat Jus Tomat Untuk Kesehatan

Manfaat Jus Tomat Untuk Kesehatan


Kaya nutrisi
Jus tomat banyak mengandung vitamin dan mineral seperti vitamin A, C, K, folat, potasium, serat, dan air. Tidak hanya itu, jus tomat juga rendah kalori sehingga cocok untuk mengurangi berat badan. Tomat juga mengandung Sodium, lemak jenuh, dan kolesterol yang rendah sehingga cocok dikonsumsi oleh siapa saja.Meningkatkan kekebalan tubuh
Jus tomat dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh melalui nutrisi yang terkandung dlam tomat. Jus tomat juga baik untuk kesehatan mata. Dengan meningkatnya sistem kekebalan tubuh Kita menjadi tidak mudah untuk terserang penyakit.

Menurunkan kolesterol jahat
Sekarang ini banyak orang yang takut dengan kolesterol jahat dalam tubuh yang dapat menyebabkan berbagai penyakit. Jus tomat dapat membantu mengatasi hal itu. Kandungan niacin dalam jus tomat akan mengontrol jumlah kolesterol jahat dalam tubuh. Kandungan serat dalam jus tomat juga akan membantu menghilangkan kolesterol jahat.

Kesehatan jantung
Dengan terkontrolnya kolestrol jahat secara tak langsung juga berimbas pada kesehatan jantung. Kandungan Vitamain B6 pada tomat dapat membantu melindungi pembulah darah dalam tubuh sehingga bermanfaat untuk jantung.

Menurunkan berat badan
Untuk Anda ingin menurunkan berat badan, Anda dapat mengonsumsi jus tomat. Dengan meminum jus tomat secara teratur Anda dapat menurunkan berat badan dengan mudah. Hal ini karena kandungan kalori dalam jus tomat rendah sehingga tak akan menggemukkan. Selain itu juga, jus tomat dapat membuat Anda  merasa kenyang dan nutrisi dalam jus tomat dapat membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh. meminum jus tomat buakan hanya membuat Anda tubuh sehat, tetapi juga tetap langsing.

Kesehatan kulit
Kandungan beta karoten dalam tomat bukan hanya baik untuk mata tapi juga baik untuk kesehatan kulit. Kandungan Beta karoten dapat memperlambat proses penuaan. Selain itu, jus tomat juga dapat menjadi minuman alami yang dapat membantu Anda menghilangkan jerawat dan kutil.

Aman untuk pasien diabetes
Kandungan Vitamin B1 dalam jus toamt dapat mengubah gula darah menjadi energi sehingga bermanfaat untuk penderita diabetes

Itulah bebrapa manfaat dari mengosumsi jus tomat, dengan manfaat-manfaat tersebut sangat disarankan bagi Anda untuk mengonsumsinya jika ingin tetap sehat dan cantik. Terimakasih, semoga bermanfaat.

Wassalamu ‘alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Manfaat Jus Tomat Untuk Kesehatan